26 September, 2012

E-R Diagram (Entity-Relationship Diagram)

1.  Entity – Relationship Model
Merupakan model yang digunakan untuk menggambarkan data dalam bentuk entity, attribute, dan relationship antar entitas.
2.  Entity – Relationship Diagram
Merupakan diagram yang menggambarkan hubungan antar entitas.
E-R Diagram mengekspresikan struktur logis sebuah basis data dengan simple dan jelas.


Bentuk dasar :


  • Persegi menggambarkan Entitas
  • Elips menggambarkan Attribute
  • Garis menggambarkan Hubungan
- Entitas -
adalah objek yang ada dan dapat dibedakan dari objek lain dalam dunia nyata. Sebuah entitas memiliki atribute yang membedakan dirinya dengan objek lain, dan seringkali mempunyai hubungan dengan objek lain.
Example :
- Manusia : MAHASISWA, PASIEN, PEGAWAI
- Tempat : TOKO, RUMAH
- Kejadian : kecalakaan, kebakaran
simbol :
nama_entity

 - Entity-Set Entitas -
adalah kumpulan entitas yang mempunyai tipe yang sama, contoh kumpulan entitas mahasiswa, kumpulan entitas pegawai, dll.
- Attribute -
Sebuah entitas direpresentasikan (dibedakan dengan entitas lain) oleh beberapa attribut.
Atribut adalah properti deskriptif yang dimiliki oleh semua anggota dari semua set entitas
Example :
- MAHASISWA : nim, nama, tgl_lahir, jns_klm
- PEGAWAI : jabatan, golongan
Setiap atribut pada entitas memiliki kunci atribut (key attribute) yang bersifat unik. Primary key
Example :
Entitas : MAHASISWA
Attribute : nim, nm_mhs
Primary key : nim

- Value Set (domain) dari Atribut -
Kumpulan nilai yang dapat dimasukkan pada setiap attribute, kumpulan nilai yang dapt dimiliki oleh atribut dari suatu entitas.
definisi domain dari suatu atribut akan mencakup :
* tipe data, panjang, format, nilai yang memungkinkan, keunikan dan kemungkinan data null.
example :
* atribut nama pada entitas mahasiswa domainnya nama orang
* atribut nama pada entitas barang domainnya nama barang

- Jenis Attribute -
* atribut sederhana - atomic attribute
--> atribut yang terdiri atas satu komponen tunggal dengan keberadaan yang independen, tidak bisa diuraikan lagi.
example :
atribut nim dalam entitas mahasiswa.
atribut komposit - composite attribute
--> atribut yang terdiri dari beberapa atribut yang lebih mendasar, bisa diuraikan.
example :
entity mahasiswa memiliki atribut alamat_mhs yang terdiri dari alamat, nama_kota, dan kode_pos.
* Attribut Berharga Tunggal - Singel-valued Attribute
atribut yang hanya mempunyai satu nilai untuk suatu entitas tertentu.
example : atribut jns_klm pada entity mahasiswa
* Attribut Berharga Banyak - Multi-valued Attribute
atribut yang dapat teridri dari sekumpulan nilai untuk suatu entitas tertentu.
example : atribut hobi pada entity mahasiswa
* Attribut Derivatif - Derived Attribute
suatu atribut yang dihasilkan dari atribut lain yang tidak berasal dari satu entitas
example : atribut umur yang dapat dihasilkan dari atribut tgl_lahir.

- Relationship - 
merupakan hubungan yang terjadi antara satu atau lebih entitas. Relationship ini dapat memiliki atribut, dimana terjadi adanya transaksi yang menghasilkan suatu nilai tertentu. Relationship ini disimbolkan seperti:
nm_relasi

- Cardinality Ratio - 
menjelaskan jumlah keterhubungan satu entitas dengan entitas yang lain. Cardinality Ratio menunjukkan jumlah maximum entitas yang dapat berelasi dengan entitas pada himpunan entitas lain.

- Maximal Cardinality -
terdiri dari:
* Cardinality Ratio - One to One (1 : 1)
suatu entitas pada entitas A berhubungan dengan paling banyak satu entitas pada entitas B dan juga sebaliknya.
* Cardinality Ratio - One to Many (1 : N / N : 1)
suatu entitas A dihubungkan dengan sejumlah entitas di B.
* Cardinality Ratio - Many to Many
setiap entitas A dapat berhubungan dengan banyak entitas B dan sebaliknya setiap entitas B juga dapat berhubungan dengan banyak entitas A.


Tahapan dalam membuat Entity Relationship Diagram (E-R Diagram), yaitu:
1.      Mengidentifikasi dan menetapkan seluruh himpunan entity yang akan terlibat.
2.      Menentukan atribut tiap entity nya.
3.      Menentukan primary key tiap entity.
4.      Menentukan relationship antar entity.
5.      Menentukan atribut pada relationshipnya.
6.      Menentukan cardinality ratio.
7.      Menentukan participation constraint nya (batasan-batasan).

Berikut simbol dan keterangan :

Comments :

0 komentar to “E-R Diagram (Entity-Relationship Diagram)”


Post a Comment

Silahkan kasih komentar yang baik, dan bisa membangun blog ini.